Jumat, November 28, 2008

Cuaca Cerah Tapi Tetap Banjir... Dan Macet! (Mengurus SKCK - part 3)

Hari ini udah kali ke 3 aku pergi mengurus SKCK ke Poltabes. Karena ga
mau kehabisan formulir lagi maka aku pun berangkat lebih pagi dari
rumah, sekitar jam 8. Tapi astaga, aku terjebak macet karena semua
orang kompak menghindari banjir yang masih terjadi di kota ini walau
cuaca panas minta ampun. Mau memutar ke jalan yang satu lagi tapi
terlalu jauh, terpaksa ikut mengantri dan bersabar sehingga baru lolos
setengah jam kemudian. Sesampainya di Poltabes, astaga lagi, formulir
pengajuan SKCK sudah habis! Bahkan yang telah datang sejak jam 7 pagi
pun ga kebagian, termasuk temanku si Dewi yang tak sengaja bertemu.
Dan aku pun ikut memproses sidik jari seperti halnya Dewi. Lucunya, si
Dewi yang mengambilkan formulir sidik jari ke dalam dan mengumpulkan
bersama2 tapi aku yang dipanggil duluan untuk diambil sidik jari. But,
coz i'm a good friend maka aku menunggunya hingga selesai dan berpisah
di parkiran. Jam 2 siang aku kembali ke Poltabes dan... formulirnya
ada!! Langsung aja diisi dan diserahkan ke petugas yang langsung
menginformasikan bahwa SKCK akan selesai hari Rabu. Well, kita tunggu
saja. Dan...Ternyata ketemu lagi dengan MY ENEMY di Poltabes, walau
kali ini ga bertatap muka karena aku berada di dalam ruangan dan dia
diluar. But actually i dont care about YOU! Unless you nekat bermain
api lagi!
Sampai malam ini, wilayah simpang 4 Lembuswana dan komplek Voorfoo
masih tergenang banjir sehingga jalan alternatif masih menjadi pilihan
masyarakat. I wish banjir dapat segera surut... Amin.

0 comments:

Copyright © 2014 My Dream, My Life, My Journey